Cara Melacak Paket Tiktok Shop – Tiktok adalah sebuah aplikasi hiburan dengan berbagai rekomendasi video yang bisa ditonton. Tiktok saat ini sudah sangat populer di Indonesia bahkan dunia. Aplikasi ini sudah memiliki banyak jenis fitur, salah satu fitur yang sering digunakan adalah Tiktok Shop.
Tiktok Shop merupakan sebuah fitur belanja di dalam aplikasinya secara langsung. Fitur ini muncul pada bulan April tahun 2021, kemunculan Tiktok Shop bertujuan agar dapat bersaing dengan situs belanja online lainnya. Jika kalian membeli barang/paket melalui fitur ini, tentunya harus mengetahui cara melacak paket Tiktok Shop.
Cara melacak paket Tiktok Shop membutuhkan nomor resi dalam prosesnya. Cara mengetahui nomor resinya cukup berbeda dengan cara cek resi KI8 Express. Sehingga kalian harus mempelajarinya terlebih dahulu supaya dapat melakukan pelacakan paketnya.
Apabila kalian ingin mengetahui tentang langkah-langkahnya, tidak perlu khawatir lagi. Artikel ini akan membahas tentang cara melacak paket Tiktok Shop hanya menggunakan nomor resi. Dengan itu, kalian dapat lebih mudah mengetahui apa saja yang harus dilakukan.
Bagaimana Cara Melihat Nomor Resi Paket Tiktok Shop?
Sebelum masuk ke pembahasan utama, kamu sebaiknya pahami penjelasan cara melihat nomor resi paket Tiktok Shop. Karena hal ini sangat diperlukan jika kalian ingin melakukan pelacakan paket kamu. Mengecek resi ini hanya perlu menggunakan aplikasi Tiktok saja. Berikut ini langkah-langkah yang harus dilakukan untuk mengeceknya:
- Bukalah aplikasi Tiktok di perangkat kamu
- Masuklah ke profil akun di bagian pojok kanan bawah
- Cari menu garis tiga di sebelah kanan atas pada halaman akun
- Pilih Pengaturan dan Privasi
- Carilah fitur Pesanan Anda
- Masuk ke menu Pesanan
- Akan muncul pesanan kamu, lalu klik pesanan yang akan dilacak
- Terlihat beberapa informasi dari paket
- Klik Detail agar muncul informasi lengkapnya
- Setelah itu, nomor resi dan informasi lainnya terlihat secara lengkap
Itulah langkah-langkah melihat nomornya yang harus dilakukan sebelum melacak paket. Apabila sudah mengetahui nomornya di Tiktok Shop, kamu sudah bisa untuk melacaknya. Di bawah ini penjelasan tentang cara melacak paketnya.
Cara Melacak Paket Tiktok Shop
Melacak paket sebenarnya cukup mudah dilakukan, namun masih ada juga orang belum mengetahuinya. Melacak paketnya sendiri dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu menggunakan nomor resi dan aplikasi Tiktok. Berikut pembahasan melacak paket dari kedua cara tersebut.
1. Melacak Paket dengan Nomor Resi
Melacak paket Tiktok Shop menggunakan nomor resi hanya membutuhkan sebuah website. Langkah-langkahnya juga dilakukan dengan mudah, sehingga banyak orang bisa untuk mencobanya. Inilah beberapa langkah yang harus dilakukan jika melacak paket menggunakan nomor resi:
- Bukalah browser di perangkat kalian
- Masuklah ke situs Cekresi.com
- Jika sudah berhasil masuk, kalian akan diperlihatkan dengan beberapa fitur
- Tulislah nomor resi paket Tiktok di kolom yang sudah disediakan
- Klik Cek Resi
- Akan muncul beberapa daftar jenis jasa pengiriman, kalian harus memilihnya salah satu
- Pilihlah jenis jasa pengiriman yang sesuai dengan pesanan
- Apabila sudah, maka informasi tentang lokasi paket kalian otomatis muncul
Di atas merupakan langkah-langkah melacak paket dengan nomor seri. Langkah-langkah tersebut mudah dilakukan jika kalian sudah memahaminya. Kalian juga bisa menggunakan aplikasi Tiktoknya sendiri ketika akan melakukan pelacakan paket, penjelasannya di bawah ini.
2. Melacak Paket dengan Aplikasi
Selain menggunakan cara di atas yang membutuhkan website, kalian juga bisa hanya dengan aplikasi Tiktok. Tentu hal tersebut cukup mudah, karena tidak membutuhkan apapun. Meskipun cukup mudah, masih ada juga orang yang bingung ketika melakukannya. Berikut langkah-langkah melacak paket dengan aplikasi Tiktok:
- Masuk ke aplikasi Tiktok yang ada di perangkat kamu
- Pada halaman awal carilah menu Profil pada bagian kanan bawah
- Di halaman profil cari fitur Pesanan Anda, ada di bagian tengah
- Akan terlihat beberapa menu, klik Tampilkan Semua
- Muncul pesanan kalian dan beberapa pilihan, klik Dikirim pada pilihan di deretan atas
- Pilih pesanan yang akan dilacak, lalu pilih detail tentang pesanan kalian agar muncul beberapa informasi lengkapnya
- Jika sudah maka lokasi pesanan akan terlihat dengan beberapa informasi lengkap lainnya
Keuntungan Belanja di Tiktok Shop
Selain kedua hal sebelumnya, kalian juga bisa mendapatkan beberapa keuntungan ketika berbelanja secara online menggunakan fitur ini. Keuntungan ini tentunya sangat berguna bagi kalian, inilah beberapa daftarnya:
- Sering mendapatkan diskon dan juga promo yang sangat menarik
- Biaya ongkir cukup murah dibanding situs belanja lainnya
- Produk yang tersedia sudah banyak dan cukup lengkap
- Kualitas barang banyak yang tidak bisa diremehkan
- Adanya fitur uang kembali jika terjadi pembatalan pesanan
- Tersedia sistem COD
- Belanja secara online menjadi lebih aman
Itulah daftar keuntungan yang bisa didapatkan ketika melakukan pembelian barang di Tiktok Shop. Dengan itu, kalian bisa mencobanya sendiri untuk berbelanja melalui fitur tersebut.
Akhir Kata
Sekian pembahasan artikel Ojolakademi.com mengenai cara melacak paket Tiktok Shop. Selain pelacakan paket, kalian juga bisa mengetahui cara melihat nomor resi pesanan dan keuntungan berbelanja di Tiktok Shop. Tentu hal tersebut bisa menambah pengetahuan kalian tentang fitur yang tersedia di aplikasi Tiktok.