Call Center Blue Bird 24 Jam – Tidak hanya memberikan pelayanan transportasi, Blue Bird juga menawarkan layanan customer service. Layanan tersebut bisa diakses selama 24 jam penuh oleh konsumen.
Call center bisa dimanfaatkan untuk bertanya bagaimana bayar Bluebird pakai Gopay. Karena pembayarannya bisa terbilang baru dan belum banyak pengguna mengetahuinya.
Selain call center kalian bisa menuju kantor cabang Blue Bird, sebagai alternatif komplain apabila terjadi masalah ketika proses pemesanan ataupun pembayaran taksi.
Penting untuk diketahui bagi pelanggan lama atau baru terkait cara menghubungi call center Blue Bird. Agar lebih jelas apa saja pelayanannya simak pembahasan berikut ini.
Call Center Pusat Blue Bird 24 Jam
Seperti call center Gojek, customer service Blue Bird bisa dihubungi melalui telepon, email ataupun sosial media. Terlebih perusahaan ini, tersedia petugas yang siap melayani komplain dari pelanggan selama 24 jam nonstop.
Supaya dapat terhubung langsung dengan petugas customer service. Berikut pelayanan call center Blue Bird yang dapat dihubungi 24 jam.
Nomor Telepon
Panggilan telepon merupakan salah satu pelayanan yang dimiliki oleh call center Blue Bird. Di mana perusahaan tersebut sudah mengatur petugas khusus, agar dapat melayani pelanggan selama 24 jam. Jika kalian bingung harus menghubungi kemana, berikut nomor telepon call center Blue Bird pusat.
(021) 797 1245
Selain panggilan telepon biasa, Blue Bird juga melayani pelanggan lewat WhatsApp. Sehingga kalian dapat mengirimkan pesan atau menelpon langsung. Call center Blue Bird 24 jam lewat WhatsApp, dapat dihubungi lewat nomor berikut:
0811 1794 1234
Call center Blue Bird menyediakan pelayanan customer care lewat email. Walaupun dapat mengirimkan email selama 24 jam, namun balasan dari petugas tidak secepat panggilan telepon ataupun WhatsApp. Apabila tertarik menggunakan cara ini, silakan kirimkan pesan ke email Blue Bird di bawah ini.
customercare@blubirdgroup.com
Website
Call center Blue Bird juga menyediakan pelayanan customer care via website. Tersedia layanan live chat 24 jam di menu contact us. Jika kalian ingin menuju website resmi Blue Bird, langsung klik domain di bawah ini.
Setelah berhasil masuk ke laman utama website silakan klik TANYA BEBI di bagian pojok kanan bawah. Kemudian isi nama lengkap serta nomor telepon lalu tap Start Chatting. Secara otomatis akan muncul pop-up live chat.
Adapun cara lain dengan tap simbol garis dua di pojok kanan atas lalu pilih Contact Us. Muncul form pengajuan isi meliputi nama lengkap, nomor telepon, email, negara, kota, subject dan pesan. Jika sudah tap SEND MESSAGE.
Sosial Media
Call center Blue Bird 24 jam juga terdaftar di beberapa media sosial, seperti Facebook, Twitter, Instagram dan Linkedin. Selain terus memberikan informasi terupdate terkait perusahaan, kalian dapat mengirimkan pesan langsung. Media sosial Blue Bird 24 jam di antaranya sebagai berikut.
Facebook: Bluebird Group
Twitter: @Bluebirdgroup
Instagram: @bluebirdgroup
Linkedin: Blue Bird Group
Kantor Cabang Blue Bird
Kini layanan Blue Bird Group tersedia di beberapa wilayah Indonesia. Sehingga memudahkan pelanggan untuk melakukan komplain langsung menuju kantor, ataupun melalui pelayanan panggilan. Jika ingin mengetahui di mana saja wilayah kantor cabang Blue Bird, berikut adalah alamat dan nomor teleponnya.
Wilayah | Alamat | Nomor Telepon |
---|---|---|
Jakarta | Jl. Mampang Prapatan Raya No 60, RT9/RW3, Tegal Parang, Kecamatan Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12790 | (021) 7989000 |
Jakarta Timur | Jalan Raya Bogor KM 24,7, Cijantung, Jakarta Timur | (021) 87799635 |
Bali | Jalan Raya By Pass Nusa Dua Nomor 4 | (0361) 701621, (0361) 701111 |
Balikpapan | Jalan MT Haryono Perum Balikpapan Baru Blok L3 Nomor 22 | (0542) 871 790 |
Bandung | Jalan Terusan Buahbatu Nomor 194, Bandung Kidul | (022) 7561234, (022) 7538055 |
Batam | Jalan Sudirman No 1 Barelang (Eks Barelang Concert Court) Batam, Kepulauan Riau | (0778) 42124 |
Cilegon | Jalan Akses Tol Cilegon Timur, Kodya Cilegon Banten | (0254) 393123 |
Lombok | Jalan Koperasi No 102 Ampenan, Lombok Barat NTB | (0370) 627000, (0370) 645000 |
Makassar | Jalan Barawaja Nomor 14, RT02/RW08, Kelurahan Karuwisi Utara, Kecamatan Panakkukang, Makassar | (0411) 441234 |
Manado | Jalan Raya Arie Lasut Nomor 97. Kelurahan Kombos Timur, Kecamatan Singkil, Manado. | (0431) 861234, (0431) 871717 |
Medan | Jalan Kapten Muslim No 92, Sei Sikambing, Medan | (061) 8461234, (061) 8442244 |
Padang | Jalan Bypass Km 13, Kelurahan Sungai Sapih, Kecamatan Kuranji, Kota Padang | (0751) 442123 |
Palembang | Jalan Angkatan 45 No 962 Palembang | (0711) 7421234 |
Pangkal Pinang | Jalan Pulau Bangka No 1 RT009/RW003 Kelurahan Air Itam, Kecamatan Bukit Intan, Kota Pangkal Pinang | (0761) 561234 |
Pekan Baru | Jalan Sukarno Hatta Kav No 26 (Samping Eka Hospital) Kota Pekanbaru, Riau | (0761) 434 123 |
Semarang | Jalan Brigjen Sudiarto No 492 ( Majapahit ) Semarang Timur | (024) 6701234, (024) 6715300 |
Surabaya | Jalan Raya Darmo Kali No 2-6, Keputran, Kecamatan Tegalsari, Surabaya, Jawa Timur | (031) 5651234, (031) 3724444 |
Yogyakarta | Jalan Raya Janti KM 3 Nomor 4 Blok O (Seberang RS AURI dr Hardjolukito) Banguntapan, Bantul Yogyakarta | (0274) 6411234, (0274) 6411234 |
Itulah beberapa alamat dan nomor telepon kantor cabang Blue Bird seluruh Indonesia. Kalian dapat memanfaatkan unit operasional tersebut, guna menanyakan pembayaran dan pemesanan layanan.
Akhir Kata
Demikian pembahasan terkait call center Blue Bird 24 jam dilengkapi pelayanan, alamat kantor cabang dan nomor telepon. Sehingga pelanggan dapat menanyakan atau komplain terkait order maupun pembayaran. Semoga informasi yang www.ojolakademi.com bagikan, dapat menambah pengetahuan kalian.
Sumber gambar: Tim Ojolakademi